Karateka Kala Hitam Indonesia Cabang Toba dan Tapanuli Utara Gelar Latihan Gabungan di Darat dan Air

    Karateka Kala Hitam Indonesia Cabang Toba dan Tapanuli Utara Gelar Latihan Gabungan di Darat dan Air

    TOBA - Sejumlah atlit dari Perguruan karateka Kala Hitam Indonesia ( Internasional Karate Alliance KyokushinRyu ) Cabang Kabupaten Toba dan Tapanuli Utara Sumatera Utara menggelar latihan gabungan di Darat dan di permukaan Air Danau Toba

    Latihan gabungan tersebut dilaksanakan di Objek wisata pantai Dua pasir putih Lumban Bulbul Kecamatan Balige Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara yang dipimpin Sihan Maraden Sihombing, BE, SE, DAN-V bersama Sensei Marimbun Marpaung DAN-IV. Sabtu ( 08/10/2022 )

    Sementara Perguruan karate Kala Hitam cabang Kabupaten Tapanuli Utara dipimpin oleh Sensei Haramenak Nababan DAN-III bersama Semfai Musrianto Tanjung, "terang Marimbun Marpaung dalam keterangan tertulisnya yang diterima Indonesiasatu.co.id, Minggu 09 Oktober 2022

    Marimbun Marpaung juga menjelaskan, bahwa sebelum melaksanakan latihan, Seluruh atlit karateka Kala Hitam Indonesia terlebih dahulu melakukan pemanasan dan teknik dasar karate (Khihon) di tanah lapang Sisingamangaraja XII Balige dan dilanjutkan dengan lari marathon 

    Setibanya di objek wisata pantai pasir putih Lumban Bulbul, seluruh karateka mengikuti latihan dalam dua bagian latihan yakni, Latihan di darat dan latihan didalam air Danau Toba yang langsung dikomando Sihan Maraden didampingi Marimbun Marpaung dibantu Sensei Haramenak Naban DAN-III Semfai Musrianto Tanjung DAN-II dan kawan-kawan lainya 

    Sementara untuk latihan didalam air dipimpin oleh Sensei Marimbun Marpaung yang diikuti oleh seluruh Karateka dengan materi pukulan, tendangan dan tangkisan serta latihan kuda kuda dalam berbagai bentuk berikut latihan seni bertarung dasar di dalam air, " ujarnya 

    Maraden Sihombing selaku pimpinan Cabang Perguruan Karate Kala Hitam Indonesia Cabang Kabupaten Toba menyampaikan, tujuan utama latihan gabungan ini, untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama Karateka perguruan karate Kala Hitam Indonesia di Dua Kabupaten Toba dan Tapanuli Utara 

    Selain itu, juga bertujuan untuk melatih dan membentuk diri bersama dengan alam sekitar dalam artian kita sebagai Karateka harus cinta akan lingkungan dan alam sekitar serta belajar bersama untuk memahami berbagai karakter dan sikap diantara sesama Karateka, " sebutnya

    Sementara untuk latihan didalam air bertujuan melatih konsentrasi badan dan keseimbangan serta kekuatan fisik juga untuk melatih tingkat kefokusan diri masing masing, " ujar Marimbun Marpaung ( Karmel )

    toba
    Karmel SP Sitanggang

    Karmel SP Sitanggang

    Artikel Sebelumnya

    PT ASDP Indonesia Berlakukan Tarif Pas Pelabuhan...

    Artikel Berikutnya

    Basarnas Danau Toba Bersama Dinas lingkungan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Milenial Cyber Media Segera Luncurkan Platform Digital untuk Anak Muda
    Kasus Penggelapan Dana PWI, Mantan Sekjen Penuhi Panggilan Penyidik

    Tags